TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 12:44

Konteks
12:44 Seorang budak belian barulah boleh memakannya, setelah engkau menyunat q  dia.

Keluaran 22:3

Konteks
22:3 tetapi jika pembunuhan itu terjadi setelah matahari terbit, maka ia berhutang darah. Pencuri itu harus membayar ganti kerugian z  sepenuhnya; jika ia orang yang tak punya, ia harus dijual a  ganti apa yang dicurinya itu.

Kejadian 27:28

Konteks
27:28 Allah akan memberikan kepadamu embun s  yang dari langit dan tanah-tanah gemuk t  di bumi dan gandum u  serta anggur v  berlimpah-limpah.

Kejadian 27:36

Konteks
27:36 Kata Esau: "Bukankah tepat namanya Yakub, i  karena ia telah dua kali menipu j  aku. Hak kesulunganku k  telah dirampasnya, dan sekarang dirampasnya pula berkat l  yang untukku." Lalu katanya: "Apakah bapa tidak mempunyai berkat lain bagiku?"

Imamat 25:39-41

Konteks
25:39 Apabila saudaramu jatuh miskin di antaramu, sehingga menyerahkan dirinya kepadamu, maka janganlah memperbudak w  dia. 25:40 Sebagai orang upahan x  dan sebagai pendatang ia harus tinggal di antaramu; sampai kepada tahun Yobel ia harus bekerja padamu. 25:41 Kemudian ia harus diizinkan keluar dari padamu, ia bersama-sama anak-anaknya, lalu pulang kembali kepada kaumnya dan ia boleh pulang ke tanah y  milik nenek moyangnya. z 

Imamat 25:44

Konteks
25:44 Tetapi budakmu laki-laki atau perempuan yang boleh kaumiliki adalah dari antara bangsa-bangsa 1  yang di sekelilingmu; hanya dari antara merekalah kamu boleh membeli budak laki-laki dan perempuan.

Imamat 25:2

Konteks
25:2 "Berbicaralah kepada orang Israel dan katakan kepada mereka: Apabila kamu telah masuk ke negeri yang akan Kuberikan kepadamu, maka tanah itu harus mendapat perhentian sebagai sabat bagi TUHAN.

Kisah Para Rasul 4:1

Konteks
Petrus dan Yohanes di hadapan Mahkamah Agama
4:1 Ketika Petrus dan Yohanes sedang berbicara kepada orang banyak, mereka tiba-tiba didatangi imam-imam dan kepala pengawal y  Bait Allah serta orang-orang Saduki. z 

Nehemia 5:1-5

Konteks
Nehemia memperhatikan keluhan-keluhan sesama orang Yahudi
5:1 Maka terdengarlah keluhan yang keras 2  dari rakyat dan juga dari pihak para isteri terhadap sesama orang Yahudi. 5:2 Ada yang berteriak: "Anak laki-laki dan anak perempuan kami banyak dan kami harus mendapat gandum, supaya kami dapat makan dan hidup." 5:3 Dan ada yang berteriak: "Ladang w  dan kebun anggur dan rumah kami gadaikan untuk mendapat gandum pada waktu kelaparan. x " 5:4 Juga ada yang berteriak: "Kami harus meminjam uang untuk membayar pajak y  yang dikenakan raja atas ladang dan kebun anggur kami. 5:5 Sekarang, walaupun kami ini sedarah z  sedaging dengan saudara-saudara sebangsa kami dan anak-anak kami sama dengan anak-anak mereka, namun kami terpaksa membiarkan anak-anak lelaki dan anak-anak perempuan kami menjadi budak a  dan sudah beberapa anak perempuan kami harus membiarkan diri dimiliki orang. Kami tidak dapat berbuat apa-apa, karena ladang dan kebun anggur kami sudah di tangan orang lain. b "

Nehemia 5:8

Konteks
5:8 Berkatalah aku kepada mereka: "Kami selalu berusaha sedapat-dapatnya untuk menebus d  sesama orang Yahudi yang dijual kepada bangsa-bangsa lain. Tetapi kamu ini justru menjual saudara-saudaramu, supaya mereka dibeli lagi oleh kami!" Mereka berdiam diri karena tidak dapat membantah. e 

Matius 18:25

Konteks
18:25 Tetapi karena orang itu tidak mampu melunaskan p  hutangnya, raja itu memerintahkan supaya ia dijual q  beserta anak isterinya dan segala miliknya untuk pembayar hutangnya.

Matius 18:1

Konteks
Siapa yang terbesar dalam Kerajaan Sorga
18:1 Pada waktu itu datanglah murid-murid itu kepada Yesus dan bertanya: "Siapakah yang terbesar 3  dalam Kerajaan Sorga?"

Kolose 1:20

Konteks
1:20 dan oleh Dialah Ia memperdamaikan u  segala sesuatu dengan diri-Nya 4 , baik yang ada di bumi, maupun yang ada di sorga, v  sesudah Ia mengadakan pendamaian w  oleh darah x  salib Kristus.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[25:44]  1 Full Life : BUDAKMU ... DARI ANTARA BANGSA-BANGSA.

Nas : Im 25:44

Perbudakan merupakan kenyataan hidup di zaman Alkitab. Bahwa Allah mengizinkan orang Israel membeli budak dari bangsa-bangsa kafir sekeliling mereka menjadi berkat bagi budak yang dibeli, karena Allah menuntut umat-Nya untuk memperlakukan budak mereka dengan lebih hormat daripada di negara mereka sendiri (bd. Kel 20:10).

[5:1]  2 Full Life : KELUHAN YANG KERAS.

Nas : Neh 5:1

Pasal Neh 5:1-19 berbicara tentang ketidakadilan ekonomi di antara orang Yahudi.

  1. 1) Golongan kaya, yaitu bangsawan dan pejabat (ayat Neh 5:7), menindas kaum miskin dengan memaksa mereka menggadaikan tanah dan rumah mereka serta meminjam uang untuk membeli makanan. Dalam beberapa kasus tertentu golongan miskin dipaksa untuk menyerahkan anak-anak mereka sebagai budak agar mereka tidak mati kelaparan (ayat Neh 5:1-5). Dengan marah Nehemia menentang ketidakadilan ini (ayat Neh 5:6) dan memaksa para pelanggar untuk bertobat dan memperbaiki diri (ayat Neh 5:12-13).
  2. 2) Dosa keserakahan, yang membuat orang memeras sesamanya pada masa kesulitan, menyatakan keburukan tabiat manusia yang mendalam. Allah akan menghukum ketidakadilan demikian yang dilakukan di antara rakyat (bd. Ams 28:27;

    lihat cat. --> Kol 3:25;

    [atau ref. Kol 3:25]

    lihat art. PEMELIHARAAN ORANG MISKIN DAN MELARAT).

[18:1]  3 Full Life : SIAPAKAH YANG TERBESAR?

Nas : Mat 18:1

Lihat cat. --> Luk 22:24-30.

[atau ref. Luk 22:24-30]

[1:20]  4 Full Life : MEMPERDAMAIKAN SEGALA SESUATU DENGAN DIRI-NYA.

Nas : Kol 1:20

Umat manusia dan segala sesuatu dalam alam semesta dipersatukan dan diselaraskan di bawah Kristus (bd. ayat Kol 1:16-18). Akan tetapi, ini tidak berarti bahwa semua orang diperdamaikan terlepas dari kehendak mereka. Orang yang menolak tawaran perdamaian Kristus tetap menjadi musuh Allah (Rom 2:4-10).



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA